unsur unsur pendidikan

Unsur-Unsur Pendidikan Beserta Pengertian dan Penjelasannya

Unsur-unsur pendidikan – Pendidikan merupakan hal yang tak bisa dipisahkan dari manusia. Pengertian pendidikan mencakup hal hal dan proses pembelajaran yang dilakukan dengan adanya unsur unsur pendidikan. Apa saja unsur unsur pendidikan tersebut? Kali ini akan dibahas mengenai unsur unsur pendidikan beserta penjelasan dan pembahasan lengkapnya.

Pengertian Pendidikan

Pengertian pendidikan adalah proses pembelajaran pengetahuan, keterampilan, dan kebiasaan sekelompok orang yang diturunkan dari satu generasi ke generasi berikutnya melalui pengajaran, pelatihan, atau penelitian. Pendidikan sering terjadi di bawah bimbingan orang lain, tetapi juga memungkinkan secara otodidak. Secara umum, terdapat 3 jenis pendidikan yaitu pendidikan formal, pendidikan non formal dan pendidikan informal.

Pendidkan formal adalah pendidikan yang dilakukan oleh anggota masyarakat pada suatu tempat yang didirikan oleh pemerintah daerah dan pemerintah negara (SD, SMP, SMA). Pendidikan non formal merupakan pendidikan yang dilakukan oleh anggota masyarakat dalam suatu himpunan seperti organisasi atau budaya. Sedangkan pendidikan informal merupakan pendidikan yang dilakukan oleh anggota keluarga dalam suatu rumah tangga.

Pendidikan memiliki dua fungsi yaitu memberikan arah kepada segenap kegiatan pendidikan dan merupakan sesuatu yang ingin dicapai oleh segenap kegiatan pendidikan. Proses pendidikan merupakan kegiatan mobilitas segenap komponen pendidikan oleh pendidik terarah kepada pencapaian tujuan pendidikan. Kualitas proses pendidikan bisa dilihat dari dua faktor yaitu kualitas komponen dan kualitas pengelolaannya.

unsur-unsur pendidikan

Unsur-Unsur Pendidikan

Apa saja unsur unsur pendidikan ditinjau dari berbagai aspek? Secara umum terdapat 7 unsur dalam pendidikan yang meliputi peserta didik, pendidik, interaksi edukatif, tujuan pendidikan, materi pendidikan, alat dan metode pendidikan serta lingkungan pendidikan.. Berikut penjelasan unsur-unsur pendidikan selengkapnya.

1. Peserta Didik

Peserta didik berstatus sebagai subjek didik dalam suatu pendidikan. Peserta didik merupakan seseorang yang memiliki potensi fisik dan psikis, seorang individu yang berkembang serta individu yang membutuhkan bimbingan dan perlakuan manusiawi. Peserta didik juga memiliki kemampuan untuk mandiri. Peserta didik juga tidak memandang usia.

2. Pendidik

Pendidik adalah orang yang bertanggungjawab terhadap pelaksanaan pendidikan dengan sasaran peserta didik. Pendidik bisa berasal dari lingkungan pendidikan yang berbeda, misalnya lingkungan keluarga, lingkungan sekolah dan lingkungan masyarakat. Oleh karena itu, seorang pendidik bisa berupa orang tua, guru, pemimpin masyarakat dan lain-lain. Pendidik juga harus memiliki kewibawaan dan kedewesaan, baik rohani maupun jasmani.

3. Interaksi Edukatif

Interaksi edukatif adalah komunikasi timbal balik antara peserta didik dengan pendidik yang terarah kepada tujuan pendidikan. Pencapaian tujuan pendidikan secara optimal ditempuh melalui proses berkomunikasi intensif dengan manipulasi isi, metode serta alat-alat pendidikan. Ketika pendidik memberi bahan ajar berupa materi pelajaran dan contoh-contoh, diharapkan adanya respon yang baik dari para peserta didik dengan tetap menjunjung sifat saling mengharia satu sama lain.

4. Tujuan Pendidikan

Tujuan pendidikan merupakan hal yang ingin dicapai dalam proses pembelajaran dan tujuan ke arah mana bimbingan ditujukan. Secara umum tujuan pendidikan bersifat abstrak karena memuat nilai-nilai yang sifatnya abstrak. Tujuan demikian bersifat umum, ideal dan kandungannya sangat luas sehingga sulit untuk dilaksanakan di dalam praktek.

Sedangkan pendidikan harus berupa tindakan yang ditujukan kepada peserta didik dalam kondisi tertentu, tempat tertentu dan waktu tertentu dengan menggunakan alat tertentu. Tujuan pendidikan juga bertujuan untuk membangkitkan, memicu, dan menyegarkan kembali materi-materi yang telah dibahas agar peserta didik semakin mantap dalam menguasai pelajaran tersebut.

5. Materi Pendidikan

Materi pendidikan merupakan bahan ajar dalam suatu pendidikan dan merupakan pengaruh yang diberikan dalam bimbingan. Dalam sistem pendidikan persekolahan, materi telah diramu dalam kurikulum yang akan disajikan sebagai sarana pencapaian tujuan. Kurikulum ini menampung materi-materi pendidikan secara terstruktur. Materi ini meliputi materi inti maupun muatan lokal.

6. Alat dan Metode Pendidikan

Alat dan metode pendidikan adalah segala sesuatu yang dilakukan ataupun diadakan dengan sengaja untuk mencapai tujuan pendidikan. Alat pendidikan merupakan jenisnya sedangkan metode pendidikan melihat efisiensi dan efektifitasnya. Contoh alat pendidikan adalah komputer, sosial media, buku ajar dan alat peraga. Sedangkan metode pendidikan merupakan cara penyampaian materi pendidikan dari pendidik pada peserta didik.

7. Lingkungan Pendidikan

Lingkungan pendidikan merupakan tempat dimana peristiwa bimbingan atau pendidikan berlangsung. Secara umum lingkungan pendidikan dibagi menjadi tiga yaitu lingkungan keluarga, lingkungan sekolah dan lingkungan masyarakat. Ketiganya sering disebut sebagai tri pusat pendidikan.

Demikian info mengenai pengertian dan definisi pendidikan, macam macam pendidikan, tujuan pendidikan serta penjelasan mengenai unsur-unsur pendidikan. Pendidikan memang tidak hanya terbatas di lingkungan sekolah saja, asalkan memenuhi fungsi pendidikan dan unsur unsur pendidikan yang ada, maka proses pembelajaran bisa terjadi dengan maksimal dan efektif.

Satu pemikiran pada “Unsur-Unsur Pendidikan Beserta Pengertian dan Penjelasannya”

Tinggalkan komentar