Urutan film Marvel Avengers terbaru – Marvel merupakan salah satu studio film terkenal yang sering memproduksi film superhero terbaik. Gebrakan Marvel terbukti dengan dibuatnya Marvel Cinematic Universe (MCU) yaitu kumpulan film superhero yang digabung dalam satu universe.
Studio Marvel memang dikenal sebagai studio film populer yang menghasilkan film bertemakan superhero. Film superhero Marvel banyak diadaptasi dari karakter buku komik yang sudah mendunia.
Nama-nama superhero Marvel yang terkenal misalnya adalah Iron Man, Spider Man, Captain America dan Hulk. Film Superhero Marvel pun bisa dipastikan selalu sukses sebagai film box office.
Gebrakan Marvel adalah ketika mereka membuat timeline Marvel Cinematic Universe (MCU). Marvel menggabungkan beberapa karakter superhero dalam tiap film dalam 1 film The Avengers.
Film Marvel pertama dalam timeline Marvel Cinematic Universe adalah Iron Man di tahun 2008. Setelah itu selalu dirilis film-film superhero Marvel yang berlanjut sampai film Marvel terbaru yang akan dirilis di tahun ini.
Nama-nama superhero Avengers yang pertama adalah Iron Man, Captain America, Thor, Hulk, Black Widow dan Hawkeye. Seiring berkembangnya film, ada karakter superhero lain yang bergabung seperti Spider Man, Vision, Scarlet Witch, Falcon, War Machine dan Black Panther. Selain itu juga ada karakter Marvel anggota Guardians of the Galaxy seperti Star-Lord, Rocket, Groot, Gamora dan Drax.
Beberapa aktor Hollywood ternama ambil bagian dalam proyek film Avengers ini, misalnya seperti Robert Downey Jr, Chris Evans, Scarlett Johansson, Chris Hemsworth, Mark Ruffalo, Jeremy Renner, Samuel L. Jackson, Benedict Cumberbatch, Chris Pratt, Tom Holland, Chadwick Boseman dan masih banyak lagi yang lainnya.
Film Avengers terbaru pun selalu diantisipasi dan ditunggu-tunggu tanggal rilisnya oleh para penggemar. Banyak juga film MCU yang masuk kategori film terlaris sepanjang masa.
Urutan Film Marvel Cinematic Universe (MCU) Terbaru
Kali ini akan dibagikan urutan film Avengers dalam timeline MCU dari masa ke masa. Daftar film Marvel yang ditampilkan merupakan judul film Marvel Cinematic Universe dari awal tahun 2008 sampai saat ini.
1. Iron Man (2008)
Sutradara : Jon Favreau
Budget : 140 juta US dollar
Box office : 585,2 juta US dollar
Pemain/karakter :
- Robert Downey Jr. sebagai Tony Stark/Iron Man
- Terrence Howard sebagai James Rhodes
- Jeff Bridges sebagai Obadiah Stane
- Gwyneth Paltrow sebagai Pepper Potts
2. The Incredible Hulk (2008)
Sutradara : Louis Leterrier
Budget : 150 juta US dollar
Box office : 263,4 juta US dollar
Pemain/karakter :
- Edward Norton sebagai Bruce Banner/Hulk
- Liv Tyler sebagai Betty Ross
- Tim Roth sebagai Emil Blonsky/Abomination
- William Hurt sebagai Thaddeus Ross
3. Iron Man 2 (2010)
Sutradara : Jon Favreau
Budget : 200 juta US dollar
Box office : 623,9 juta US dollar
Pemain/karakter :
- Robert Downey Jr. sebagai Tony Stark/Iron Man
- Gwyneth Paltrow sebagai Pepper Potts
- Don Cheadle sebagai James Rhodes
- Scarlett Johansson sebagai Natasha Romanoff/Black Widow
- Mickey Rourke sebagai Ivan Vanko
- Samuel L. Jackson sebagai Nick Fury
4. Thor (2011)
Sutradara : Kenneth Branagh
Budget : 150 juta US dollar
Box office : 449,3 juta US dollar
Pemain/karakter :
- Chris Hemsworth sebagai Thor
- Natalie Portman sebagai Jane Foster
- Tom Hiddleston sebagai Loki
- Idris Elba sebagai Heimdall
- Stellan Skarsgard sebagai Erik Selvig
5. Captain America: First Avengers (2011)
Sutradara : Joe Johnston
Budget : 140 juta US dollar
Box office : 370,6 juta US dollar
Pemain/karakter :
- Chris Evans sebagai Steve Rogers/Captain America
- Tommy Lee Jones sebagai Chester Phillips
- Hugo Weaving sebagai Johann Schmidt/Red Skull
- Hayley Atwell sebagai Peggy Carter
- Sebastian Stan sebagai Bucky Barnes
6. Marvel’s The Avengers (2012)
Sutradara : Joss Whedon
Budget : 220 juta US dollar
Box office : 1,519 miliar US dollar
Pemain/karakter :
- Robert Downey Jr. sebagai Tony Stark/Iron Man
- Chris Evans sebagai Steve Rogers/Captain America
- Chris Hemsworth sebagai Thor
- Mark Ruffalo sebagai Bruce Banner/Hulk
- Scarlett Johansson sebagai Natasha Romanoff/Black Widow
- Jeremy Renner sebagai Clint Barton/Hawkeye
- Samuel L. Jackson sebagai Nick Fury
- Tom Hiddleston sebagai Loki
7. Iron Man 3 (2013)
Sutradara : Shane Black
Budget : 200 juta US dollar
Box office : 1,215 miliar US dollar
Pemain/karakter :
- Robert Downey Jr. sebagai Tony Stark/Iron Man
- Gwyneth Paltrow sebagai Pepper Potts
- Don Cheadle sebagai James Rhodes/War Machine
- Guy Pearce sebagai Aldrich Killian
- Ben Kingsley sebagai Trevor Slattery/Mandarin
8. Thor: The Dark World (2013)
Sutradara : Alan Taylor
Budget : 170 juta US dollar
Box office : 644,6 juta US dollar
Pemain/karakter :
- Chris Hemsworth sebagai Thor
- Natalie Portman sebagai Jane Foster
- Tom Hiddleston sebagai Loki
- Anthony Hopkins sebagai Odin
9. Captain America: The Winter Soldier (2014)
Sutradara : Anthony Russo & Joe Russo
Budget : 177 juta US dollar
Box office : 714,3 juta US dollar
Pemain/karakter :
- Chris Evans sebagai Steve Rogers/Captain America
- Scarlett Johansson sebagai Natasha Romanoff/Black Widow
- Sebastian Stan sebagai Bucky Barnes/Winter Soldier
- Anthony Mackie sebagai Sam Wilson/Falcon
- Robert Redford sebagai Alexander Pierce
- Samuel L. Jackson sebagai Nick Fury
10. Guardians of the Galaxy (2014)
Sutradara : James Gunn
Budget : 232,3 juta US dollar
Box office : 773,3 juta US dollar
Pemain/karakter :
- Chris Pratt sebagai Peter Quill/Star-Lord
- Zoe Saldana sebagai Gamora
- Dave Bautista sebagai Drax
- Bradley Cooper sebagai Rocket
- Vin Diesel sebagai Groot
11. Avengers: Age of Ultron (2015)
Sutradara : Joss Whedon
Budget : 316 juta US dollar
Box office : 1,405 miliar dollar
Pemain/karakter :
- Robert Downey Jr. sebagai Tony Stark/Iron Man
- Chris Evans sebagai Steve Rogers/Captain America
- Chris Hemsworth sebagai Thor
- Mark Ruffalo sebagai Bruce Banner/Hulk
- Scarlett Johansson sebagai Natasha Romanoff/Black Widow
- Jeremy Renner sebagai Clint Barton/Hawkeye
- Aaron Taylor-Johnson sebagai Pietro Maximoff/Quicksilver
- Elizabeth Olsen sebagai Wanda Maximoff/Scarlet Witch
12. Ant-Man (2015)
Sutradara : Peyton Reed
Budget : 140 juta US dollar
Box office : 520 juta US dollar
Pemain/karakter :
- Paul Rudd sebagai Scott Lang/Ant-Man
- Evangeline Lily sebagai Hope van Dyne
- Corey Stoll sebagai Darren Cross/Yellowjacket
- Michael Douglas sebagai Hank Pym
13. Captain America: Civil War (2016)
Sutradara : Anthony Russo & Joe Russo
Budget : 250 juta US dollar
Box office : 1,153 miliar US dollar
Pemain/karakter :
- Chris Evans sebagai Steve Rogers/Captain America
- Robert Downey Jr. sebagai Tony Stark/Iron Man
- Scarlett Johansson sebagai Natasha Romanoff/Black Widow
- Sebastian Stan sebagai Bucky Barnes/Winter Soldier
- Anthony Mackie sebagai Sam Wilson/Falcon
- Don Cheadle sebagai James Rhodes/War Machine
- Chadwick Boseman sebagai T’Challa/Black Panther
- Tom Holland sebagai Peter Parker/Spider-Man
14. Doctor Strange (2016)
Sutradara : Scott Derickson
Budget : 165 juta US dollar
Box office : 677,7 juta US dollar
Pemain/karakter :
- Benedict Cumberbatch sebagai Stephen Strange/Dr. Strange
- Chiwetel Ejiofor sebagai Karl Mordo
- Rachel McAdams sebagai Christine Palmer
- Benedict Wong sebagai Wong
- Tilda Swinton sebagai Ancient One
15. Guardians of the Galaxy Vol. 2 (2017)
Sutradara : James Gunn
Budget : 200 juta US dollar
Box office : 863,6 juta US dollar
Pemain/karakter :
- Chris Pratt sebagai Peter Quill/Star-Lord
- Zoe Saldana sebagai Gamora
- Dave Bautista sebagai Drax
- Bradley Cooper sebagai Rocket
- Vin Diesel sebagai Groot
- Michael Rooker sebagai Yondu Udonta
- Kurt Russell sebagai Ego
16. Spider-Man: Homecoming (2017)
Sutradara : Jon Watts
Budget : 175 juta US dollar
Box office : 880,2 juta US dollar
Pemain/karakter :
- Tom Holland sebagai Peter Parker/Spider-Man
- Michael Keaton sebagai Adrian Toomes/Vulture
- Robert Downey Jr. sebagai Tony Stark/Iron Man
- Jon Favreau sebagai Happy Hogan
17. Thor: Ragnarok (2017)
Sutradara : Taika Waititi
Budget : 180 juta US dollar
Box office : 792,4 juta US dollar
Pemain/karakter :
- Chris Hemsworth sebagai Thor
- Tom Hiddlestone sebagai Loki
- Cate Blanchett sebagai Hela
- Mark Ruffalo sebagai Bruce Banner/Hulk
18. Black Panther (2018)
Sutradara : Ryan Coogler
Budget : 200 juta US dollar
Box office : 1,347 miliar US dollar
Pemain/karakter :
- Chadwick Boseman sebagai T’Challa/Black Panther
- Michael B. Jordan sebagai Erik Killmonger
- Lupita Nyong’o sebagai Nakia
- Danai Gurira sebagai Okoye
19. Avengers: Infinity War (2018)
Sutradara : Anthony Russo & Joe Russo
Budget : 400 juta US dollar
Box office : 2,048 miliar US dollar
Pemain/karakter :
- Robert Downey Jr. sebagai Tony Stark/Iron Man
- Chris Evans sebagai Steve Rogers/Captain America
- Mark Ruffalo sebagai Bruce Banner/Hulk
- Chris Hemsworth sebagai Thor
- Benedict Cumberbatch sebagai Stephen Strange
- Chris Pratt sebagai Peter Quill/Star-Lord
- Josh Brolin sebagai Thanos
20. Ant-Man and the Wasp (2018)
Sutradara : Peyton Reed
Budget : 195 juta US dollar
Box office : 622,7 juta US dollar
Pemain/karakter :
- Paul Rudd sebagai Scott Lang/Ant-Man
- Evangeline Lily sebagai Hope van Dyne/Wasp
- Michael Pena sebagai Luis
- Michael Douglas sebagai Hank Pym
21. Captain Marvel (2019)
Sutradara : Anne Boden & Ryan Fleck
Budget : 152 juta US dollar
Pemain/karakter :
- Brie Larson sebagai Carol Danvers/Captain Marvel
- Samuel L. Jackson sebagai Nick Fury
- Ben Mendelsohn sebagai Talos/Keller
- Djimon Hounsou sebagai Korath
22. Avengers: Endgame (2019)
Sutradara : Anthony Russo & Joe Russo
Pemain/karakter :
- Robert Downey Jr. sebagai Tony Stark/Iron-Man
- Chris Hemsworth sebagai Thor
- Mark Ruffalo sebagai Bruce Banner/Hulk
- Chris Evans sebagai Steve Rogers/Captain America
- Scarlett Johansson sebagai Natasha Romanoff/Black Widow
- Josh Brolin sebagai Thanos
23. Spider-Man 2: Far from Home (2019)
Sutradara : Jon Watts
Pemain/karakter :
- Tom Holland sebagai Peter Parker/Spider-Man
- Samuel L. Jackson sebagai Nick Fury
- Zendaya sebagai Michelle Jones
- Cobie Smulders sebagai Maria Hill
24. Guardians of the Galaxy Vol. 3 (2020)
Nah itulah info film barat mengenai kronologis urutan nonton film Marvel terbaru dari tahun ke tahun. List film Marvel yang ditampilkan merupakan film dalam timeline Marvel Cinematic Universe (MCU). Jadwal film Marvel masih akan terus dirilis tiap tahunnya dalam beberapa tahun ke depan. Sekian info urutan film Marvel Cinematic Universe (MCU) terbaru tersebut.
Facebook Tweet Whatsapp